Apa Pun Lauknya, Bakwan Rebon Ini Siap Membuat Makan Lebih Meriah

By freelance2, Kamis, 30 November 2017 | 07:32 WIB
Bakwan Rebon (freelance2)

Ternyata udang rebon bisa jadi olahan bakwan yang sangat enak, lo. Dikombinasi dengan jagung dan taoge, resep Bakwan Rebon yang cocok dengan lauk apa pun. Untuk membuatnya, kita perlu membeli udang re

Durasi 30 menit

10 Buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 3 sendok makan rebon, diseduh, ditiriskan
    • 150 gram jagung manis, disisir
    • 50 gram taoge
    • 5 buah buncis, diiris halus
    • 2 batang daun bawang, diiris halus
    • 100 gram tepung terigu protein sedang
    • 25 gram tepung beras
    • 1 butir telur, dikocok lepas
    • 1 sendok teh ketumbar bubuk
    • 2 siung bawang putih, diparut
    • 1 cm kunyit, dibakar, dihaluskan
    • 3/4 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 100 ml air
    • 500 ml minyak untuk menggoreng

Cara Membuat Bakwan Rebon:

1. Aduk rata rebon, jagung manis, taoge, buncis, dan daun bawang. Tambahkan tepung terigu, tepung beras, telur, ketumbar bubuk, bawang putih, kunyit, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

2. Tuang air. Aduk rata. Sendokkan dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang.

3. Goreng sampai matang.

(Baca Juga: Roti Goreng Kornet, Kelezatannya Bisa Jadi Camilan Atau Menu Sarapan)

(Baca Juga: Semangkuk Hangat Wonton Soup Ala Resto Pas untuk Ganjal Perut di Malam Hari)

(Baca Juga: Jangan Lupa Buat Nugget Tahu untuk Stok Menu Seminggu Kedepan!)

(Baca Juga: Mudahnya Mengolah Kikil Jadi Lauk Lezat dengan 5 Resep Ini)

(Baca Juga: Pepes Ikan Paling Sedap Kalau Dimasak Lama, Jadi, Tambahkan Bahan Ini Supaya Ikan Tidak Hancur)