dada ayam isi
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 2 buah dada ayam fillet, dipotong 2 bagian
- 2 sendok teh kecap asin
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh air jeruk nipis
- minyak untuk menggoreng
- Bahan isi:
- 2 lembar keju lembaran
- 100 gram daun bayam, diseduh
- Bahan pelapis:
- 3 putih telur
- 80 gram tepung panir kasar
Cara Pengolahan :
- Potong 2 bagian dada ayam fillet. Ambil sepotong dada ayam fillet. Kerat dada ayam tidak putus sehingga membentuk kantung.
- Lumuri dada ayam fillet dengan campuran kecap asin, merica bubuk, dan air jeruk nipis. Diamkan 10 menit.
- Ambil dada ayam fillet. Beri keju lembaran dan daun bayam di dalam kantungnya.
- Celupkan ke putih telur. Gulingkan di atas tepung panir kasar.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
Untuk 4 porsi