udang goreng asam pedas
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 100 gram udang kupas, dicincang kasar
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
- 1 butir telur
- 1 sendok makan tepung sagu
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- minyak untuk menggoreng
- Bahan saus:
- 250 ml air
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 2 buah cabai merah keriting, dicincang halus
- 2 lembar daun jeruk, diiris halus
- 3 sendok makan gula merah, disisir
- 1/8 sendok teh cuka
Cara Pengolahan :
- Campur udang, daun bawang, bawang bombay, telur, tepung sagu, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
- Panaskan minyak di wajan datar kecil. Tuang dua sendok makan campuran udang dengan diameter 5 cm. Masak sampai matang. Angkat dan dinginkan.
- Saus: rebus air, bawang putih, cabai merah keriting, dan daun jeruk sampai mendidih. Masukkan gula merah. Masak sampai gula larut dan mengental. Tambahkan cuka. Aduk rata.
- Sajikan udang goreng bersama sausnya.
Untuk 9 buah