SUP JAMUR KENTAL

By freelance2, Kamis, 9 Desember 2010 | 03:29 WIB
SUP JAMUR KENTAL (freelance2)

sup jamur kental

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 125 gram jamur kancing kaleng kecil, dibelah dua
    • 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
    • 75 gram daging giling
    • 2 sendok makan tepung terigu
    • 500 ml kaldu sapi
    • 200 ml susu cair
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1/2 sendok teh merica hitam bubuk
    • 2 sendok makan margarin untuk menumis

Cara Pengolahan :

  1. Panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna.
  2. Tambahkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal.
  3. Masukkan kaldu sapi sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan susu cair. Masak sampai mendidih.
  4. Masukkan jamur kancing, garam, gula pasir, dan merica hitam bubuk. Masak sampai matang.

Untuk 3 porsi