TART PEAR KACANG

By freelance2, Kamis, 9 Desember 2010 | 08:24 WIB
TART PEAR KACANG (freelance2)

tart pear kacang

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan alas:
    • 150 gram tepung terigu protein sedang
    • 75 gram kacang tanah bubuk
    • 1/4 sendok teh garam
    • 25 gram gula tepung
    • 100 gram margarin
    • 1 kuning telur
    • 1 sendok makan air es
  3. Bahan cake:
    • 100 gram margarin
    • 75 gram gula tepung
    • 3 kuning telur
    • 2 putih telur
    • 1/4 sendok teh esens vanila
    • 100 gram tepung terigu protein sedang
    • 20 gram tepung maizena
    • 1/2 sendok teh baking powder
    • 25 ml susu cair
  4. Bahan toping:
    • 1 kaleng pear, masing-masing buah dibelah dua, diiris tipis
    • 50 ml air
    • 60 gram selai aprikot
    • 1/2 sendok teh air jeruk lemon

Cara Pengolahan :

  1. Alas: campur tepung terigu, kacang tanah bubuk, garam, gula tepung, margarin, kuning telur, dan air es. Aduk sampai berbutir. Dinginkan 30 menit.
  2. Cetak di loyang pai bergerigi diameter 22 cm tinggi 2 cm yang dioles margarin. Tusuk-tusuk dengan garpu.
  3. Oven 15 menit dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius.
  4. Cake: kocok margarin dan gula tepung sampai lembut. Tambahkan telur. Kocok rata. Masukkan esens vanila bergantian dengan tepung terigu sambil diayak dan dikocok rata.
  5. Masukkan sisa tepung terigu, tepung maizena, dan baking powder sambil diayak dan dikocok rata bergantian dengan susu cair.
  6. Oven 15 menit dengan api bawah suhu 180 derajat Celsius sampai setengah matang. Tata pear. Oven lagi sampai matang. Angkat.
  7. Toping : panaskan air, selai aprikot, dan air jeruk lemon sambil diaduk sampai larut. Oleskan di atas pear.

Untuk 12 potong