bitterballen kentang keju
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 2 sendok makan margarin
- 50 gram tepung terigu
- 250 ml susu cair
- 300 gram kentang kukus, dihaluskan
- 1 sendok teh seledri, dicincang halus
- 50 gram keju cheddar, dipotong kotak
- 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- minyak untuk menggoreng
- Bahan pelapis:
- 250 gram tepung panir kasar
- 150 gram putih telur, dikocok lepas untuk pencelup
- Bahan pelengkap:
- 3 sendok makan saus sambal
Cara Pengolahan :
- Panaskan margarin. Masukkan tepung terigu. Aduk sampai bergumpal. Tambahkan susu cair sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin. Angkat.
- Masukkan kentang, seledri, keju cheddar, garam, merica bubuk, dan pala bubuk. Aduk rata.
- Bentuk bola-bola dengan sendok. Gulingkan di tepung panir kasar. Celup ke putih telur. Gulingkan lagi di tepung panir kasar.
- Goreng dengan minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.
- Sajikan bersama saus sambal.
Untuk 30 buah