tiramisu cokelat
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 1 bungkus tiramisu cake mix siap pakai
- 4 butir telur
- 100 gram cokelat masak pekat, dilelehkan
- 1/2 sendok teh cokelat pasta
- 1 bungkus bubuk tiramisu mousse (ada dalam kemasan)
- 200 ml air es
- 10 gram cokelat bubuk, untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Kocok telur 4 menit dengan kecepatan tinggi sampai mengembang. Masukkan tiramisu cake mix. Kocok 7 menit dengan kecepatan tinggi sampai putih dan kental.
- Tambahkan cokelat masak pekat leleh dan cokelat pasta. Aduk rata.
- Tuang di loyang bulat diameter 22 cm dan tinggi 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven 30 menit dengan suhu 190 derajat Celsius sampai matang. Belah cake jadi tiga bagian. Sisihkan.
- Kocok 7 menit bubuk tiramisu mousse dan air es sampai kental. Dinginkan dalam lemari es.
- Aduk bubuk kopi instan dan 150 ml air panas (di dalam kemasan).
- Ambil selembar cake. Oles dengan air kopi. Tutup dengan krim. Lakukan sampai habis.
- Hias dengan sisa krim dan taburan cokelat bubuk. Dinginkan dalam lemari es sebelum disajikan.
Untuk 16 potong