ayam goreng sambal ebi
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
- 5 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 1/2 sendok makan garam
- 1 sendok teh asam jawa
- 400 ml air kelapa
- minyak untuk menggoreng
- Bumbu halus:
- 10 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 3 butir kemiri, disangrai
- 2 cm lengkuas
- 2 cm kunyit, dibakar
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- Bahan sambal:
- 5 butir bawang merah, digoreng
- 5 buah cabai rawit merah, digoreng
- 5 buah cabai rawit hijau, digoreng
- 8 buah cabai merah keriting, digoreng
- 1 sendok makan ebi, disangrai
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- Bahan pelengkap:
- 2 buah mentimun
- 16 lembar daun selada
- 2 buah tomat
Cara Pengolahan :
- Rebus ayam, serai, daun salam, garam, asam jawa, air kelapa, dan bumbu halus sampai matang dan meresap.
- Goreng ayam dalam minyak panas sedang sampai kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
- Ulek bahan sambal sampai halus.
- Sajikan ayam bersama sambal dan pelengkapnya.
Untuk 8 porsi