ROTI UNTIR KAYU MANIS

By freelance1, Rabu, 15 Desember 2010 | 10:28 WIB
ROTI UNTIR KAYU MANIS (freelance1)

roti untir kayu manis

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 300 gram tepung terigu protein tinggi
    • 1 1/2 sendok teh (6 gram) ragi instan
    • 15 gram susu bubuk
    • 50 gram gula pasir
    • 1 butir telur
    • 150 ml air es
    • 50 gram margarin
    • 1/2 sendok teh garam
  2. Bahan taburan:
    • 2 sendok makan margarin, dilelehkan untuk olesan
    • 20 gram gula palem
    • 1 sendok teh kayu manis bubuk
  3. Bahan olesan:
    • 1 kuning telur
    • 1 sendok makan susu cair

Cara Pengolahan :

  1. Campur tepung terigu, ragi instan, susu bubuk, dan gula pasir. Masukkan dan telur dam air es sedikit – sedikit sambil diuleni sampai kalis.
  2. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
  3. Bagi dua adonan. Masing – masing giling tipis adonan bentuk kotak setebal 1/2 cm.
  4. Oles salah satu adonan dengan margarin leleh. Tabur dengan gula palem. Ayak atasnya dengan kayu manis bubuk. Tumpuk dengan selembar roti lainnya. Giling sedikit secara bersamaan.
  5. Potong – potong dengan lebar 2 cm dan panjang 15 cm. Untir.
  6. Letakkan di loyang yang dioles margarin. Diamkan 75 menit sampai mengembang.
  7. Oles dengan bahan olesan.
  8. Oven 8 menit dengan suhu 190 derajat Celsius sampai matang.

Untuk 26 buah