LEMPER AYAM TEPUNG KETAN

By freelance2, Kamis, 16 Desember 2010 | 04:17 WIB
LEMPER AYAM TEPUNG KETAN (freelance2)

lemper ayam tepung ketan

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan kulit:
    • 150 gram tepung ketan putih
    • 50 gram kentang kukus, dihaluskan
    • 1/2 sendok makan gula pasir halus
    • 1/4 sendok teh garam
    • 25 ml air daun suji (dari 15 gram daun suji dan 1 lembar daun pandan)
    • 75 ml santan hangat dari 1/4 butir kelapa
    • daun pisang untuk membungkus
  3. Bahan isi:
    • 1 buah paha ayam atas bawah, direbus matang, disuwir – suwir
    • 1 lembar daun salam
    • 1 batang serai, dimemarkan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/2 sendok teh gula merah
    • 150 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  4. Bumbu halus:
    • 3 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 2 butir kemiri sangrai
    • 1/2 sendok teh ketumbar
  5. Bahan areh:
    • 250 ml santan dari 1 butir kelapa
    • 1 lembar daun pandan
    • 1/4 sendok teh garam

Cara Pengolahan :

  1. Areh: rebus semua bahan dengan api kecil sampai kental
  2. Isi: tumis bumbu halus, daun salam, dan serai sampai harum. Masukkan paha ayam, garam, merica bubuk, dan gula merah. Aduk rata. Masukkan santan sedikit – sedikit. Masak sampai meresap. Sisihkan.
  3. Kulit: campur tepung ketan putih, kentang, gula pasir halus, dan garam. Tuang air daun suji. Uleni rata. Tuang santan sedikit –sedikit sambil diuleni sampai kalis.
  4. Ambil sedikit adonan. Beri isi. Bentuk oval. Letakkan di daun pisang sendokan areh. Bungkus dengan daun pisang dan sematkan dengan lidi.
  5. Kukus 15 menit dengan api sedang sambil dibuka setiap 3 menit sampai matang.

Untuk 10 buah