pia ubi ungu
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan kulit a:
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 125 gram mentega putih
- Bahan kulit b:
- 225 gram tepung terigu protein sedang
- 30 gram gula pasir
- 90 gram air
- 75 gram mentega putih
- 1/4 sendok teh garam
- Bahan olesan:
- 3 kuning telur
- Bahan isi:
- 100 gram ubi ungu kukus, dihaluskan
- 150 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1/4 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan
- 50 gram gula pasir
- 15 tetes pewarna ungu
Cara Pengolahan :
- Isi: masak santan, garam, daun pandan, gula pasir, ubi ungu, dan pewarna ungu. sambil diaduk sampai kalis. Dinginkan. Bentuk bulat.
- Buat kulit A: aduk rata bahan A. Gumpalkan. Timbang masing-masing 10 gram. Bentuk bulat.
- Buat kulit B: campur tepung dan gula. Aduk rata. Masukkan air sedikit -sedikit. Uleni sampai kalis. Tambahkan mentega dan garam. uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
- Timbang masing – masing adonan 14 gram. Bulatkan.
- Isikan bahan kulit A dalam bahan kulit B. Bentuk bulat. Giling tipis lalu gulung. Giling tipis kembali lalu gulung, Sisihkan.
- Ambil 1 buah gulungan adonan. Giling tipis melebar. Beri isi. Bentuk bulat. Pipihkan tipis melebar berbentuk bulat dengan gilingan kue.
- Letakkan di loyang tanpa dioles margarin. Tusuk-tusuk dengan tusuk gigi. Oles kuning telur.
- Oven 40 menit dengan suhu 170 derajat Celsius sampai matang.
Untuk 30 buah