custard keju panggang
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 500 ml susu cair
- 100 gram keju oles
- 100 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 35 gram tepung maizena
- 60 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram margarin
- 4 kuning telur, dikocok lepas
- 1/2 sendok teh air jeruk lemon
- Bahan toping:
- 2 putih telur (60 gram)
- 1/8 sendok teh garam
- 70 gram gula pasir halus
- 1/2 sendok teh air jeruk lemon
Cara Pengolahan :
- Rebus 400 ml (dari 500 ml) susu cair, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan keju. Aduk sampai larut. Sisihkan.
- Larutkan tepung maizena, tepung terigu, dan sisa susu cair. Tuang ke dalam rebusan susu. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat.
- Masukkan margarin dan air jeruk lemon. Aduk sampai licin. Tambahkan kuning telur. Aduk rata.
- Tuang cetakan aluminium. Letakkan di loyang yang sudah diberi sedikit air.
- Oven 35 menit dengan suhu 160 derajat Celsius sampai matang. Dinginkan.
- Toping, kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula sedikit – sedikit sambil dikocok sampai kental dengan kecepatan rendah. Tambahkan air jeruk lemon. Kocok rata.
- Semprot di atas custard dan bentuk tidak beraturan. Oven lagi sebentar agar kecokelatan.
Untuk 20 buah