souffle cokelat kelapa
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 3 kuning telur
- 25 gram cokelat bubuk
- 75 gram margarin
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 250 ml susu cair
- 25 gram kelapa kering
- 6 putih telur (180 gram)
- 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh cream of tartar
- 100 gram gula pasir halus
- 10 gram kelapa kering untuk taburan
- Bahan olesan:
- 1 sendok makan margarin
- 1 sendok makan gula pasir kasar untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Oles cetakan HANMAX RX125 dengan margarin. Tabur gula pasir.
- Kocok kuning telur sampai kental. Tambahkan cokelat bubuk. Aduk rata. Sisihkan.
- Panaskan margarin asal meleleh. Tambahkan tepung. Aduk sampai bergumpal. Matikan api. Masukkan susu sedikit – sedikit. Aduk sampai licin. Nyalakan api. Masak sebentar sambil diaduk sampai licin.
- Tambahkan campuran cokelat dan kelapa kering. Aduk rata. Biarkan dingin.
- Kocok putih telur, garam, dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Masukkan gula sedikit – sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
- Masukkan sedikit – sedikit ke campuran adonan sambil diaduk perlahan.
- Tuang di cetakan HANMAX RX125. Letakkan di loyang yang diberi sedikit air.
- Oven 30 menit dengan suhu 180 derajat celcius sampai matang.
Untuk 15 buah