ES KACANG MERAH

By freelance1, Jumat, 17 Desember 2010 | 11:05 WIB
ES KACANG MERAH (freelance1)

es kacang merah

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 100 gram kacang merah kering, cuci bersih
    • 1500 ml air
    • 3 lembar daun pandan
    • 1/2 sendok teh garam
    • 200 gram gula merah, disisir halus
    • 3 buah nangka, dipotong panjang
  2. Bahan saus santan:
    • 300 ml santan dari 1 butir kelapa
    • 1 lembar daun pandan
    • 1/4 sendok teh garam
  3. Bahan pelengkap:
    • 150 gram cincau hitam, diserut panjang
    • 500 gram es serut
    • 5 sendok makan susu kental manis putih

Cara Pengolahan :

  1. Presto kacang merah sampai matang 15 menit. Angkat dan ukur lagi airnya 1500 ml.
  2. Rebus kacang merah, air, daun pandan, garam, gula merah, dan nangka sampai matang dengan api kecil.
  3. Rebus bahan saus sambil diaduk sampai mendidih. Dinginkan.
  4. Sajikan air gula kacang merah, saus santan, dan pelengkapnya.

Untuk 5 porsi