BINTE BILUHUTA (GORONTALO)

By retno, Senin, 20 Desember 2010 | 03:37 WIB
BINTE BILUHUTA (GORONTALO) (retno)

binte biluhuta gorontalo

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 2 buah jagung manis (550 gram), dipipil
    • 2.000 ml air
    • 1 buah cabai merah, diiris bulat
    • 4 buah cabai rawit merah, diiris bulat
    • 6 butir bawang merah, diiris tipis
    • 200 gram udang kupas
    • 2 1/2 sendok teh garam
    • 2 1/2 sendok teh gula pasir
    • 75 gram kelapa parut kasar
    • 1 sendok makan air jeruk nipis
    • 5 tangkai kemangi, diambil daunnya
    • 2 buah tomat, dipotong-potong

Cara Pengolahan :

  1. Rebus air, jagung manis, cabai merah, cabai rawit merah, dan bawang merah sampai mendidih.
  2. Tambahkan udang, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang.
  3. Masukkan kelapa parut, air jeruk nipis, dan daun kemangi. Masak sampai matang.
  4. Menjelang diangkat, tambahkan tomat. Aduk rata.

Untuk 8 porsi