PUDING BISKUIT KOMBINASI

By retno, Selasa, 21 Desember 2010 | 08:06 WIB
PUDING BISKUIT KOMBINASI (retno)

puding biskuit kombinasi

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan cake:
    • 3 butir telur
    • 60 gram gula pasir
    • 1 sendok teh emulsifier (SP/TBM)
    • 75 gram tepung terigu protein sedang
    • 50 gram margarin, dilelehkan
    • 1 sendok teh moka pasta
    • 75 gram biskuit kelapa, dibelah dua
    • 25 gram biskuit cokelat tanpa krim, dibelah dua
  3. Bahan puding i:
    • 250 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 1 sendok makan agar-agar bubuk (7 gram)
    • 50 gram gula pasir
    • 2 putih telur
    • 1/4 sendok teh garam
    • 25 gram gula pasir
  4. Bahan puding ii:
    • 400 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 75 gram gula merah, disisir halus
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/2 bungkus agar-agar bubuk

Cara Pengolahan :

  1. Cake: kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
  2. Masukkan margarin leleh dan moka pasta sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan. Tuang di loyang 24x12x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celsius. Belah 2 cake. Potong tebal 1 cm.
  3. Letakkan selembar cake di loyang 24x10x7 cm yang dialas plastik.
  4. Puding I: rebus santan, agar-agar, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
  5. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  6. Tuang rebusan santan sedikit-sedikit sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Bagi 2 bagian. Tuang setengah bagian di atas cake.
  7. Tata biskuit kelapa dan biskuit cokelat secara selang-seling. Tutup dengan sisa puding I. Biarkan setengah beku.
  8. Puding II: rebus santan, gula merah, garam, dan agar-agar sambil diaduk sampai mendidih. Tuang di atas puding I. Bekukan.

Untuk 12 potong