LIDAH CABAI KERING

By retno, Senin, 27 Desember 2010 | 03:25 WIB
LIDAH CABAI KERING (retno)

lidah cabai kering

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 400 gram lidah
    • 100 gram kentang mini utuh tanpa kupas, digoreng
    • 3 siung bawang putih, dicincang kasar
    • 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
    • 1 cm jahe, dicincang
    • 4 buah cabai kering, dipotong 1 cm
    • 2 sendok makan saus tomat
    • 1 sendok teh kecap manis
    • 3/4 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh merica bubuk
    • 400 ml air
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis

Cara Pengolahan :

  1. Rebus lidah 10 menit dalam air mendidih. Angkat. Kupas kulitnya. Presto lidah sampai matang. Angkat. Potong-potong.
  2. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, jahe, dan cabai kering sampai harum. Tambahkan lidah. Aduk rata.
  3. Masukkan kentang, saus tomat, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai kental.

Untuk 5 porsi