TART SUS BUAH

By retno, Selasa, 28 Desember 2010 | 06:04 WIB
TART SUS BUAH (retno)

tart sus buah

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan sus:
  3. Bahan vla:
    • 300 ml susu cair
    • 50 gram gula pasir
    • 30 gram tepung maizena
    • 1 kuning telur
    • 1 sendok makan margarin
    • 1/2 sendok teh esens vanila
  4. Bahan topping:
    • 1 kaleng koktail
    • 100 gram stroberi segar
    • 50 gram cokelat masak putih, dilelehkan

Cara Pengolahan :

  1. Sus: panaskan margarin, air, dan garam sampai mendidih. Matikan api. Masukkan tepung terigu. Aduk rata. Nyalakan api kecil. Aduk sampai kalis. Angkat dan biarkan hangat.
  2. Tambahkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan dalam kantung plastik segitiga.
  3. Semprot sus melingkar tanpa spuit diameter 20 cm di loyang yang dioles margarin. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
  4. Semprot sisa adonan bentuk kecil - kecil di loyang yang dioles tipis margarin. Oven 25 menit dengan suhu 200 derajat Celsius.
  5. Vla: rebus susu cair, gula pasir, dan tepung maizena sambil diaduk sampai mendidih. Ambil sedikit rebusan susu. Tuang ke kuning telur. Aduk rata.
  6. Tuang kembali ke rebusan susu. Masak sampai meletup-letup. Masukkan margarin dan esens vanila. Aduk rata.
  7. Rekatkan sus kecil dengan cokelat masak putih leleh. Tempelkan mengelilingi sus. Oles vla diatas sus. Tabur buah. Hias dengan cokelat masak putih.

Untuk 10 potong