KUE KERING MOKA VANILA

By retno, Selasa, 28 Desember 2010 | 07:18 WIB
KUE KERING MOKA VANILA (retno)

kue kering moka vanila

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 180 gram margarin
    • 125 gram gula tepung
    • 2 kuning telur
    • 250 gram tepung terigu protein rendah
    • 40 gram tepung maizena
    • 25 gram susu bubuk
    • 1/2 sendok teh baking powder
    • 25 gram meises cokelat
  2. Bahan isi:
    • 75 ml susu cair
    • 225 gram cokelat masak pekat, dipotong-potong

Cara Pengolahan :

  1. Kocok margarin dan gula tepung 30 detik. Tambahkan kuning telur. Kocok rata.
  2. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. Bagi 2 adonan.
  3. Satu bagian ditambahkan 1/2 sendok teh moka pasta dan 10 gram tepung terigu. Aduk rata. Sisanya ditambahkan meises cokelat. Aduk sampai menyebar.
  4. Giling tipis masing-masing adonan. Cetak bulat bergerigi diameter 4 cm. Letakkan di loyang yang dioles margarin.
  5. Oven 25 menit dengan suhu 150 derajat Celsius.
  6. Isi: panaskan susu cair. Tambahkan potongan cokelat masak pekat. Aduk sampai cokelat larut.
  7. Ambil kue kering moka. Oles dengan bahan filling. Tangkupkan dengan kue kering meises.

Untuk 800 gram