CAKE PISANG KEJU EKONOMIS

By retno, Selasa, 28 Desember 2010 | 09:19 WIB
CAKE PISANG KEJU EKONOMIS (retno)

cake pisang keju ekonomis

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 24 buah sale pisang (500 gram), dibelah dua
    • 1.000 gram putih telur
    • 1 sendok teh garam
    • 2 sendok makan emulsifier (SP/TBM)
    • 400 gram gula pasir halus
    • 600 gram tepung terigu protein sedang
    • 500 gram margarin, dilelehkan
    • 4 sendok makan susu kental manis putih
    • 1 sendok teh esens vanili
    • 200 gram buttercream untuk olesan
    • 200 gram keju cheddar parut untuk taburan

Cara Pengolahan :

  1. Kocok putih telur, garam, dan emulsifier sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir halus sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  2. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan margarin leleh, susu kental manis putih, dan esens vanili sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
  3. Tuang sedikit adonan di 8 buah loyang 26x10x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tata sale pisang. Tuang lagi sisa adonan. Ratakan.
  4. Oven 25 menit dengan suhu 180 derajat Celsius.
  5. Oles kue dengan buttercream. Tabur keju cheddar parut.

Untuk 8 loyang