sayap ayam bakar berkuah
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 8 buah sayap ayam
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 1 sendok makan kecap manis
- Bahan kuah:
- 1.000 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 4 sendok makan kecap manis
- 3/4 sendok teh garam
- 1 sendok makan air jeruk limau
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm kencur
- 1/2 sendok teh ketumbar sangrai
Cara Pengolahan :
- Lumuri ayam dengan garam, air jeruk nipis, dan kecap manis. Bakar sampai kecokelatan.
- Kuah: panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan ayam. Aduk sampai nerubah warna. Masukkan kecap manis dan garam. Aduk rata.
- Tuang santan. Masak sampai matang. Tambahkan air jeruk limau. Aduk rata. Angkat.
Untuk 8 porsi