RENDANG DAGING SUWIR

By retno, Kamis, 30 Desember 2010 | 04:18 WIB
RENDANG DAGING SUWIR (retno)

rendang daging suwir

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 5 kg daging, dipotong besar searah serat
    • 20 lembar daun salam
    • 100 gram jahe, dimemarkan
    • 60 gram garam
    • 15 liter air
  2. Bahan rendang:
    • 10 lembar daun kunyit, diiris kasar
    • 50 lembar daun jeruk (15 gram), dibuang tulangnya
    • 40 gram asam kandis
    • 20 batang serai (100 gram), dimemarkan
    • 1 kg bawang merah, diiris tipis
    • 10 liter santan dari 15 butir kelapa
  3. Bumbu halus:
    • 500 gram bawang putih
    • 100 gram lengkuas
    • 50 gram kunyit
    • 100 gram jahe
    • 750 gram cabai merah keriting
    • 100 gram garam
    • 50 gram gula pasir

Cara Pengolahan :

  1. Rebus daging, daun salam, jahe, dan garam sampai matang.
  2. Angkat. Suwir-suwir panjang dan besar.
  3. Goreng sampai kering dalam minyak yang sudah dipanaskan. Sisihkan.
  4. Rebus semua bahan rendang, bumbu halus, setengah bagian bawang merah iris dan santan sampai berminyak.
  5. Masukkan sisa bawang merah iris. Aduk sampai kekuningan.
  6. Tambahkan daging goreng. Masak sambil diaduk sampai kering.
  7. Angkat dan tiriskan diatas tampah yang diberi kertas merang.

Untuk 3.500 gram (35 bungkus)