KUE LAPIS

By retno, Selasa, 4 Januari 2011 | 02:17 WIB
KUE LAPIS (retno)

kue lapis

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 185 gram tepung beras
    • 150 gram gula pasir
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/8 sendok teh vanili bubuk
    • 800 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 7 tetes pewarna hijau

Cara Pengolahan :

  1. Campur tepung beras, gula, garam, vanili bubuk. Aduk rata. Tuang santan sedikit-sedikit sambil diaduk sampai rata.
  2. Bagi 2 adonan. Satu bagian, tambahkan pewarna hijau. Aduk rata dan sisanya biarkan putih.
  3. Oles loyang 18x9x5 cm dengan minyak dan alas plastik. Panaskan loyang dalam kukusan.
  4. Tuang adonan putih. Kukus 5 menit. Tuang adonan warna hijau. Kukus 5 menit. Lakukan terus sampai adonan habis.
  5. Setelah lapisan terakhir. Kukus 10 menit sampai matang.
  6. Dinginkan. Potong-potong. Sajikan.

Untuk 10 potong