roti kentang jagung
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 150 gram kentang, dikukus, dihaluskan
- 1 buah jagung, dikukus, dipipil, ditumbuk kasar( jadi 150 gram)
- 1 sendok teh ragi instan
- 100 ml air hangat
- 250 gram tepung terigu protein tinggi
- 1 butir telur
- 50 gram gula pasir
- 25 gram margarin
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan susu evaporated untuk olesan
- 10 gram tepung panir halus untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Campur air hangat dan ragi instan. Diamkan 10 menit.
- Campur tepung terigu, telur, gula pasir, kentang, dan jagung. Aduk rata. Tambahkan campuran ragi. Uleni sampai kalis.
- Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai lembut dan licin.
- Timbang 50 gram adonan. Masukkan dalam loyang muffin pendek yang dioles margarin.
- Diamkan 45 menit sampai mengembang.
- Oles susu evaporated. Tabur tepung panir halus.
- Oven 15 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
Untuk 15 buah