bingka tape kentang
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 5 butir telur
- 125 gram gula pasir
- 200 gram kentang kukus, dihaluskan
- 100 gram tape singkong, dihaluskan
- 50 gram tepung beras
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 1/4 sendok teh vanili bubuk
- 1/2 sendok teh garam
- 100 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa, dididihkan, didinginkan
- 1/2 sendok makan wijen untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Kocok telur dan gula pasir asal rata dan gula pasir hancur.
- Tambahkan kentang kukus, tape singkong, tepung beras, tepung terigu, vanili bubuk, garam, dan santan. Kocok rata dengan kecepatan rendah.
- Tuang ke dalam loyang bulat diameter 18 cm bentuk kembang tinggi 6 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tabur wijen.
- Oven 70 menit dengan suhu 160 derajat Celsius sampai matang.
Untuk 12 potong