MEAT BALL SOUP

By retno, Senin, 10 Januari 2011 | 03:37 WIB
MEAT BALL SOUP (retno)

meat ball soup

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  2. Bahan bola-bola daging:
    • 225 gram daging giling
    • ¾ sendok teh bawang putih bubuk
    • 1 sendok teh garam
    • ¼ sendok teh merica bubuk
    • ¼ sendok teh gula pasir
  3. Bahan sup:
    • 1 buah bawang bombay potong kotak
    • ½ buah paprika hijau potong kotak
    • 100 gram kentang mini rebus, potong 4 bagian lalu goreng sampai berkulit
    • 100 gram mixed vegetable
    • 1 buah tomat, buang bijinya dan potong kotak
    • 3 ½ sendok makan tomat pasta
    • 3 ¾ sendok teh garam
    • ¼ sendok teh merica hitam tumbuk kasar
    • 1 ½ sendok teh gula pasir
    • 1.500 ml air kaldu sapi
    • 1 sendok teh oregano
    • 1 sendok makan mentega tawar untuk tumisan
  4. Bahan crouton - untuk taburan:
    • 4 lembar roti tawar

Cara Pengolahan:

  1. Bola-bola daging, aduk rata bahan bola-bola daging. Bentuk bola.
  2. Panaskan mentega tawar. Tumis bola-bola daging sampai berubah warna. Angkat dan sisihkan.
  3. Soup, tumis bawang bombay dan paprika hijau dengan sisa mentega sampai harum.
  4. Tuang ke dalam air kaldu sapi. Masak sampai mendidih. Masukkan bola daging, kentang, mixed vegetable, tomat, tomat pasta, garam, merica hitam, dan gula pasir. Masak sampai matang.
  5. Tambahkan oregano. Aduk rata.
  6.  Sajikan dengan taburan crouton.

Untuk 7 porsi