COTO MAKASAR

By retno, Kamis, 13 Januari 2011 | 03:34 WIB
COTO MAKASAR (retno)

coto makassar

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 200 gram daging sapi
    • 200 gram babat
    • 200 gram paru
    • 2 liter air kaldu sapi
    • 50 gram kacang tanah kupas, sangrai, haluskan
    • 3 cm lengkuas, memarkan
    • 4 batang serai, memarkan
    • 2 sendok makan taoco
    • 2 sendok makan kecap manis
    • 2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh lada
  2. Bahan pelengkap:
    • 2 batang seledri potong kasar
    • jeruk nipis
  3. Bumbu halus:
    • 8 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 3 cm jahe
    • 3 butir kemiri sangrai
    • 1 sendok teh ketumbar

Cara Pengolahan :

  1. Rebus daging, terpisah dengan paru dan babat hingga empuk, lalu potong dan masukkan kembali ke dalam air rebusan daging (buang bekas rebusan babat dan paru).
  2. Setelah mendidih, tambahkan bumbu halus, kacang, lengkuas, serai, taoco, kecap manis, garam, dan lada. Biarkan di atas api kecil sampai bumbu meresap.
  3. Sajikan dengan sambal tomat, seledri dan jeruk nipis.

Untuk 8 porsi