NASI JAGUNG AYAM SUWIR

By retno, Selasa, 1 Maret 2011 | 08:52 WIB
NASI JAGUNG AYAM SUWIR (retno)

nasi jagung ayam suwir

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram nasi putih
    • 2 siung bawang putih, dicincang halus
    • 75 gram ayam tanpa tulang, rebus, suwir
    • 150 gram jagung manis pipil rebus, ditumbuk halus
    • 1 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 batang daun bawang, diiris halus
    • 1 1/2 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  2. Bahan pelengkap:
    • 1 sendok makan bawang goreng
    • 2 butir telur, dikocok lepas dan dibuat dadar rawis

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan ayam, jagung manis, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
  2. Tambahkan nasi putih dan daun bawang. Aduk rata.
  3. Sajikan bersama bahan pelengkap.

Untuk 3 porsi