SATE UDANG MERICA HITAM

By retno, Selasa, 1 Maret 2011 | 09:33 WIB
SATE UDANG MERICA HITAM (retno)

sate udang merica hitam

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram udang jerbung sedang, dibelah punggungnya
    • 1 sendok teh air jeruk lemon
    • 1 sendok teh garam
    • 4 siung bawang putih, dicincang halus
    • 75 gram saus tomat
    • 1/2 sendok makan saus tiram
    • 2 sendok teh merica hitam kasar
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 1 sendok makan minyak goreng

Cara membuat:

  1. Lumuri udang dengan air jeruk lemon, garam, bawang putih, saus tomat, saus tiram, merica hitam kasar, gula pasir, dan minyak goreng. Diamkan 20 menit.
  2. Tusuk-tusuk udang di tusuk sate.
  3. Bakar sambil dioles sisa bumbu sambil dibolak balik sampai matang.

Untuk 15 tusuk