SATE UDANG SAUS KACANG

By retno, Rabu, 2 Maret 2011 | 04:25 WIB
SATE UDANG SAUS KACANG (retno)

sate udang saus kacang

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram udang pancet ukuran sedang, dibuang kepala, dibelah punggungnya tidak putus
    • 2 sendok teh air jeruk lemon
    • 1 sendok makan kecap manis
    • 2 sendok makan saus tomat
    • 100 gram kacang tanah kulit, digoreng, panas-panas diblender halus dengan 100 ml air
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/4 sendok teh gula pasir
    • 2 sendok teh bawang putih bubuk
  2. Bahan pelengkap:
    • 5 batang daun bawang, dipotong panjang 3 cm

Cara membuat:

  1. Lumuri udang dengan air jeruk lemon. Sisihkan.
  2. Campur kecap manis, saus tomat, blenderan kacang tanah, garam, merica bubuk, gula pasir, dan bawang putih. Aduk rata.
  3. Aduk rata udang dengan campuran kacang tanah. Diamkan 30 menit.
  4. Tusuk-tusuk udang di tusuk sate bergantian dengan daun bawang.
  5. Panggang udang sambil dioles sisa bumbu dan dibolak balik sampai matang.

Untuk 10 tusuk