cake cokelat vla kacang
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 4 butir telur
- 80 gram gula pasir
- 1 sendok teh emulsifier (SP/TBM)
- 60 gram tepung terigu protein sedang
- 20 gram cokelat bubuk
- 1/4 sendok teh baking powder
- 50 gram margarin, dilelehkan
- 1 sendok teh pasta cokelat
- Bahan filling:
- 350 ml air
- 60 gram gula pasir
- 75 gram selai kacang krimi
- 40 gram maizena dan 2 sendok makan air, dilarutkan
- 1 kuning telur
- Bahan toping:
- 25 gram cokelat bubuk
- 25 gram gula tepung
Cara membuat:
- Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Masukkan margarin leleh dan cokelat pasta sedikit – sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang di loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Oven 23 menit dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius sampai matang.
- Belah dua cake. Letakkan salah satu cake di ring kotak 20x20 cm.
- Filling: rebus air, gula pasir, dan garam sampai mendidih. Masukkan larutan maizena. Masak sambil diaduk sampai kental dan meletup-letup. Matikan api.
- Tambahkan kuning telur. Aduk cepat. Nyalakan api. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat. Tambahkan selai kacang. Aduk rata.
- Tuang di atas cake. Tutup lagi dengan cake. Dinginkan. Rapikan semua sisi cake.
- Ayakkan gula tepung dan cokelat bubuk di atas permukaan cake secara berselang-seling.
Untuk 16 potong