sup tahu dadar gulung
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan kulit dadar:
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 1 butir telur, dikocok lepas
- 1/4 sendok teh garam
- 100 ml air
- Bahan isi:
- 200 gram ayam giling
- 100 gram udang kupas, dicincang halus
- 2 siung bawang putih, dihaluskan
- 1 sendok teh minyak wijen
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 1 batang daun bawang kecil, diiris halus
- 1 putih telur
- 2 sendok makan air es
- 25 gram tepung sagu
- Bahan kuah:
- 250 gram tahu putih, dipotong kotak
- 2 cm jahe, dimemarkan
- 2 tangkai seledri, diikat
- 2.500 ml air
- 100 gram kapri, disiangi, diiris halus dan rebus
- 150 gram wortel, diiris halus dan rebus
- 35 gram jamur kuping, direndam, dipotong-potong
- 40 gram bunga sedap malam (kimcam), direndam dan ikat
- 2 blok kaldu ayam
- 4 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok teh gula pasir
- 2 batang daun bawang, dipotong bulat
- 100 gram soun, direndam air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih utuh dan goreng
- Bahan pelengkap:
- Bahan:
- 15 lembar kulit pangsit goreng siap pakai
- 2 sendok makan bawang merah goreng
- 5 buah cabai rawit iris
Cara membuat:
- Aduk rata ayam giling, udang kupas, bawang putih, dan minyak wijen.Tambahkan garam, merica bubuk, kaldu ayam bubuk, daun bawang kecil, putih telur, dan air es . Aduk rata. Masukkan tepung sagu. Aduk kalis. Sisishkan.
- Kulit. Campur tepung terigu, telur, garam, dan air. Aduk rata. Buat dadar tipis-tipis di wajan datar diameter 15 cm.
- Ambil selembar dadar. Oles isi di atas kulit dadar. Gulung dan bungkus dengan plastik.
- Kukus 30 menit dengan api sedang sampai matang. Potong-potong miring setebal 1cm. Sisihkan.
- Kuah, rebus air, jahe, dan seledri dalam air di atas api kecil sampai berkaldu.
- Masukkan bumbu halus dalam rebusan kaldu ayam. Masak sampai matang. Tambahkan tahu. Aduk rata.
- Tata soun, wortel, kapri, jamur kuping, ayam suwir, sedap malam, daun bawang, dan rolade. Siram dengan kuah.
- Sajikan setelah ditabur pelengkap.
Untuk 10 porsi