puding yoghurt leci
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan:
- 200 ml sirup leci squash
- 300 ml air
- 1 sendok makan agar-agar bubuk (6 gram)
- 1 sendok teh jeli bubuk (4 gram)
- 200 gram yoghurt plain
- 50 gram stroberi, masing-masing dipotong 4 bagian
Cara membuat:
- Tata potongan stroberi di dasar cetakan tulban diameter 10 cm tinggi 4 cm. Sisihkan.
- Rebus sirup leci, air, agar-agar bubuk, dan jeli bubuk sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. Masukkan yoghurt plain. Aduk rata.
- Tuang sedikit ke dalam cetakan yang sudah berisi stroberi. Biarkan setengah beku. Tuang lagi sisa puding. Bekukan.
Untuk 6 buah