SIOMAY POTONG MAKARONI

By retno, Selasa, 8 Maret 2011 | 09:24 WIB
SIOMAY POTONG MAKARONI (retno)

siomay potong makaroni

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 100 gram makaroni pipa, direbus
    • 200 gram daging ikan tenggiri giling
    • 50 gram udang giling
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 1 1/4 sendok teh garam
    • 3/4 sendok teh gula pasir
    • 2 putih telur
    • 100 ml air es
    • 1 batang daun bawang, diiris halus
    • 50 gram tepung sagu tani
  2. Bahan saus:
    • 100 gram kacang tanah kulit goreng
    • 3 siung bawang putih goreng
    • 1/2 sendok makan garam
    • 2 sendok makan gula merah sisir
    • 200 ml air panas
  3. Bahan pelengkap:
    • 5 buah jeruk limau
    • 2 1/2 sendok makan kecap manis
    • 2 1/2 sendok makan saus tomat

Cara membuat:

  1. Campur daging ikan, udang, bawang putih, garam, gula pasir, dan putih telur. Uleni sampai rata. Masukkan air es dan daun bawang. Uleni rata. Masukkan tepung sagu. Aduk rata.
  2. Masukkan makaroni. Aduk rata.
  3. Tuang di loyang 20x20x4 cm yang dialas daun dan dioles minyak.
  4. Kukus 30 menit dengan api sedang sampai matang.
  5. Potong-potong siomay bentuk  kotak.
  6. Saus, blender kacang tanah dan bawang putih sampai halus. Tambahkan garam, gula merah sisir dan air panas. Aduk rata.
  7. Sajikan siomay dengan pelengkapnya.

Untuk 5 porsi