PAI BINTIK KELAPA MUDA

By retno, Selasa, 15 Maret 2011 | 09:14 WIB
PAI BINTIK KELAPA MUDA (retno)

pai bintik kelapa muda

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan kulit:
    • 150 gram magarin
    • 50 gram tepung gula
    • 50 gram kelapa kering
    • 1 kuning telur
    • 200 gram tepung terigu protein sedang
  3. Bahan isi:
    • 3 butir telur
    • 100 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh garam
    • 25 gram tepung terigu protein sedang
    • 300 ml santan, dari 1/2 butir kelapa
    • 150 gram kelapa muda, dikeruk lebar
    • 25 gram biskuit cokelat, dipotong jadi 4 bagian

Cara Pengolahan :

  1. Panaskan oven 150 derajat Celsius.
  2. Kulit, campur margarin, tepung gula, kelapa kering, telur, dan tepung terigu sampai berbutir – butir. Giling adonan. Cetak di cetakan pai diameter 20 cm. Sisakan adonan pie untuk jaring-jaring di atas pai. Oven 30 menit dengan suhu 150 derajat Celsius sampai setengah matang.
  3. Isi, aduk telur, gula, garam, dan tepung terigu. Tuang santan sedikit – sedikit. Aduk rata. Tambahkan kelapa muda dan biskuit. Tuang ke dalam kulit pai. Oven 65 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai matang dengan direndam dalam loyang berisi air.
  4. Susun sisa kulit pai di atas kue sambil dibentuk jaring-jaring.
  5. Oles dengan kuning telur. Oven lagi 30 menit sampai matang.

Untuk 12 potong