MOCHA MERINGUE BAR

By freelance2, Jumat, 18 Maret 2011 | 10:11 WIB
MOCHA MERINGUE BAR (freelance2)

mocha meringue bar

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan alas:
    • 100 gram margarin
    • 50 gram gula tepung
    • 1 kuning telur
    • 180 gram tepung terigu protein sedang
    • 20 gram susu bubuk
  3. Bahan topping i:
    • 100 gram mentega tawar
    • 100 gram selai kacang creamy
    • 50 gram gula tepung
    • 2 butir telur
    • 50 gram tepung terigu protien rendah
    • 1/2 sendok teh kayumanis bubuk
    • 50 gram kismis, potong - potong
    • 100 gram kenari, potong panjang
  4. Bahan topping ii:
    • 1 putih telur
    • 50 gram gula pasir halus
    • 20 gram kacang mede, cincang halus
    • 1/8 sendok teh moka pasta

Cara Pengolahan :

  1. Alas, aduk semua bahan alas sampai berbutir-butir. Tipiskan adonan.
  2. Cetak di loyang 22 x 22 x 4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tusuk-tusuk adonan. Oven 15 menit dengan suhu 170 derajat celsius.
  3. Topping I, aduk mentega, selai kacang, dan gula tepung asal rata. Masukkan telur. Kocok rata.
  4. Masukkan tepung terigu dan kayumanis sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan kismis dan kenari. Aduk rata.
  5. Tuang ke atas alas. Ratakan. Oven 20 menit dengan suhu 180 derajat Celsius.
  6. Topping II, kocok putih telur setengah mengembang. Tambahkan gula sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang. Tambahkan kacang mede dan moka pasta. Aduk perlahan.
  7. Oles di atas topping I. Oven 40 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai kering.

Untuk 16 potong