roti singkong kacang kelapa
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 400 gram tepung terigu protein tinggi
- 100 gram singkong kukus , haluskan
- 1 bungkus ragi instan
- 70 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 210 ml susu cair
- 75 gram margarin
- 1/2 sendok teh garam
- Bahan olesan:
- 50 gram mentega putih
- 75 gram selai kacang
- 50 gram susu kental manis putih
- 50 gram kelapa kering , sangrai kecokelatan
Cara Pengolahan :
- Campur tepung terigu, singkong, ragi, dan gula. Aduk rata. Tambahkan telur dan susu cair sedikit – sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
- Bagi-bagi adonan, masing-masing 40 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit. Pipihkan. Bentuk oval. Diamkan 50 menit sampai mengembang.
- Oles susu evaporated. Oven 10 menit dengan suhu 190 derajat Celsius.
- Olesan, kocok mentega putih sampai lembut. Masukkan selai kacang dan susu kental manis. Kocok sampai lembut.
- Potong roti menjadi 2 vertikal. Oles bagian dasar roti dengan bahan olesan. Rapatkan kedua dasar roti
- Oles juga bagian sambungan roti yang melengkung. Gulingkan di kelapa sangrai.
Untuk 23 buah