KUE BERLAPIS (INDONESIA TIMUR)

By freelance2, Selasa, 22 Maret 2011 | 10:59 WIB
KUE BERLAPIS (INDONESIA TIMUR) (freelance2)

kue berlapis

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 375 gram tepung terigu protein sedang
    • 225 gram gula pasir
    • 1/4 sendok teh garam
    • 825 ml santan dari 1 butir kelapa
    • 50 ml air daun suji (dari 30 lembar daun suji)

Cara Pengolahan :

  1. Campur tepung terigu, gula, dan garam. Tuang santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai rata.
  2. Bagi menjadi 2 bagian. Satu bagian tambahkan air suji. Aduk rata.
  3. Siapkan loyang 16 x 16 x 7 cm yang dioles minyak dan dialas plastik.
  4. Tuang satu sendok sayur adonan putih. Kukus 10 menit. Tuang satu sendok sayur adonan hijau. Kukus 10 menit. Ulangi terus sampai adonan habis. Kukus 45 menit sampai matang.
  5. Angkat. Dinginkan. Potong-potong

Untuk 16 potong