spanish fried custard
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 3 cm kayumanis
- 1 buah jeruk lemon , ambil kulitnya (10 gram)
- 150 gram gula pasir halus
- 750 ml susu cair
- 6 sendok makan tepung maizena
- 75 gram tepung terigu protein sedang untuk lumuran
- 1 butir telur untuk pencelup
- minyak untuk menggoreng
- 2 sendok teh kayumanis bubuk untuk taburan
- 50 gram gula pasir halus untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Panaskan kayumanis, kulit jeruk, gula, dan 500 ml susu (dari bahan). Rebus dengan api kecil sampai mendidih dan aromanya keluar. Saring.
- Aduk sisa susu dan tepung maizena. Tuang ke rebusan susu sambil diaduk perlahan. Rebus lagi sampai mengental. Tuang ke loyang 22 x 22 x 4 cm yang dialas plastik. Biarkan sampai dingin di dalam lemari es.
- Potong – potong custard segitiga. Gulingkan dalam tepung. Celup telur. Gulingkan lagi dalam tepung.
- Goreng dengan minyak panas sampai matang. Angkat.
- Sajikan dengan taburam gula dan kayumanis bubuk.
Untuk 12 potong