sapo tahu
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 400 gram tahu sutra yang bulat dipotong 2 cm, goreng sampai berkulit
- 200 gram udang kupas disisakan ekornya, dikerat punggungnya
- 200 gram cumi kupas dipotong-potong kotak 4 cm, kerat-kerat
- 2 buah cabai hijau dipotong bulat 1 cm
- 3 buah jamur hioko dipotong-potong
- 6 siung bawang putih dimemarkan, ditumis dalam 1 sendok minyak gor
- 300 gram sawi putih dipotong-potong
- 2 batang daun bawang dipotong-potong 1 cm
- 6 sendok teh tepung kanji dilarutkan dengan 3 sendok makan air
- Bahan saus:
- 6 sendok makan saus tiram
- 3 sendok makan kecap ikan
- 3 sendok teh minyak wijen
- 3 sendok makan angciu
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 600 ml kaldu ayam
Cara Pengolahan :
- Tata 1/3 bagian tahu, udang, cumi, cabai hijau, dan jamur ke dalam mangkuk keramik tahan api. Tambahkan bawang putih tumis.
- Masukkan sawi putih dan daun bawang.
- Aduk saus tiram, kecap ikan, minyak wijen, angciu, dan merica. Tuang ke dalam mangkuk, tambahkan kaldu.
- Panaskan api. Masak hingga matang.
- Kentalkan dengan larutan tepung kanji. Masak lagi hingga meletup-letup.
Untuk 3 mangkuk