KUE KU KACANG COKELAT

By retno, Kamis, 13 Oktober 2011 | 02:30 WIB
KUE KU KACANG COKELAT (retno)

kue ku kacang cokelat

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan kulit:
    • 100 gram labu kuning kukus, dihaluskan
    • 200 gram tepung ketan
    • 50 gram gula pasir
    • 140 ml santan
    • 1 lembar daun pandan
    • 1/4 sendok teh garam
  2. Bahan isi:
    • 50 gram kacang hijau, dikupas, rendam 2 jam
    • 40 gram gula pasir
    • 8 gram cokelat bubuk
    • 1 lembar daun pandan
    • 50 ml santan dari 1/4 butir kelapa
    • 1/8 sendok teh garam

Cara Pengolahan :

  1. Isi: kukus kacang hijau sampai mekar 30 menit.
  2. Campur kacang hijau, gula, cokelat bubuk, daun pandan, santan, dan garam. Masak sampai kalis. Bentuk bola-bola. Sisihkan.
  3. Kulit: campur labu kuning, tepung ketan, dan gula. Aduk rata
  4. Rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Tuang ke campuran labu sedikit-sedikit. Uleni sampai kalis.
  5. Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat. Letakkan di loyang kue ku yang ditabur tepung ketan. Ketok-ketok dan keluarkan dari loyang.
  6. Kukus 10 menit sampai matang sambil sesekali dibuka (setiap 2 menit dan buang uapnya).

Untuk 25 buah