bola talas merekah
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 100 ml air
- 200 gram gula pasir
- 1 butir telur
- 2 sendok makan minyak goreng
- 100 gram talas kukus, dihaluskan
- 300 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sendok teh baking powder
- 1/4 sendok teh soda kue
- 1/8 sendok teh pewarna ungu
- 2 tetes pewarna merah muda
- 5 tetes esen talas
- 100 ml air
- 150 gram wijen untuk taburan
Cara Pengolahan :
- Panaskan air dan gula sampai gula larut. Dinginkan.
- Kocok telur sampai berbusa. Tambahkan minyak. Kocok rata.
- Masukkan air gula, pewarna ungu, pewarna merah muda, dan esens talas. Kocok rata.
- Tambahkan talas. Kocok rata.
- Masukkan tepung terigu, baking powder, dan soda kue sambil diayak dan diaduk rata sampai adonan kalis.
- Bentuk bola-bola kecil. Celup di air dan gulingkan di wijen.
- Goreng dalam minyak panas dengan api sedang sampai matang dan merekah.
Untuk 70 buah