KUE MANGKUK PANDAN

By retno, Senin, 21 November 2011 | 08:24 WIB
KUE MANGKUK PANDAN (retno)

kue mangkuk pandan

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 100 ml air
    • 200 gram gula pasir
    • 65 ml air suji
    • pewarna hijau
    • 2 lembar daun pandan
    • 190 gram tepung beras
    • 20 gram tepung tapioka
    • 3/4 sendok teh ragi instan
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1/8 sendok teh vanili
    • 200 ml air kelapa
  2. Bahan taburan:
    • 150 gram kelapa parut
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1 lembar pandan

Cara Pengolahan :

  1. Rebus air, gula, air suji, pewarna hijau, dan daun pandan sampai gula larut. Dinginkan.
  2. Aduk tepung beras, tepung tapioka, dan ragi sampai rata. Masukkan air gula sedikit-sedikit sambil diuleni sampai rata.
  3. Tambahkan garam, vanili, dan air kelapa sedikit-sedikit sambil dikeplok-keplok 20 menit sampai adonan tercampur rata. Diamkan 3 jam.
  4. Panaskan cetakan 10 menit dalam kukusan yang sudah panas.
  5. Tuang adonan. Kukus 30 menit dengan api besar.
  6. Keluarkan dari cetakan setelah dingin.
  7. Sajikan dengan bahan taburan yang sudah dikukus.

Untuk 15 buah