PUDING SEMBUNYI

By retno, Jumat, 9 Desember 2011 | 09:29 WIB
PUDING SEMBUNYI (retno)

puding sembunyi

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  2. Bahan i:
    • 1 1/2 bungkus agar-agar bubuk
    • 600 ml air
    • 6 sendok makan susu bubuk
    • 100 gram gula pasir
    • 140 gram putih telur
    • 20 gram gula pasir
    • 1/2 sendok teh moka pasta
  3. Bahan ii:
    • 1 bungkus agar-agar
    • 45 gram cokelat bubuk
    • 90 gram susu bubuk
    • 180 gram gula pasir
    • 1.000 ml susu cair
    • 1/4 sendok teh garam
  4. Vla cokelat untuk puding:

Cara Pengolahan :

  1. Bahan I: rebus agar – agar bubuk, air, susu bubuk, dan gula sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
  2. Kocok putih telur setengah mengembang. Tambahkan gula sedikit – sedikit sambil dikocok sampai mengembang.
  3. Tuang rebusan agar – agar sedikit –sedikit sambil dikocok rata dengan kecepatan rendah.
  4. Bagi adonan 2 bagian. Satu bagian ditambahkan moka. Aduk rata. Sisanya dibiarkan putih.
  5. Tuang adonan moka di loyang 20x20x4 cm.Tuang juga adonan putih di atasnya.Bekukan. Cetak puding busa dengan bentuk bulat diameter 4 cm.
  6. Letakkan potongan puding dalam cetakan muffin. Sisihkan.
  7. Bahan II, rebus semua bahan sambil diaduk sampai mendidih.
  8. Tuang ke dalam cetakan muffin yang sudah berisi puding. Bekukan.
  9. Vla : rebus semua bahan kecuali kuning telur sambil diaduk sampai meletup – letup. Ambil sedikit adonan. Tuang ke dalam kuning telur. Aduk rata. Tuang kembali campuran kuning telur ke dalam rebusan vla. Masak sampai meletup – letup.
  10. Sajikan puding dengan vla cokelat.

Untuk 16 buah