spekulas gula palem
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 180 gram margarin
- 100 gram gula palem
- 50 gram tepung gula
- 1 butir telur
- 1 sendok teh spekuk
- 300 gram tepung terigu protein sedang
- 100 gram kenari, dipotong panjang
- 50 gram gula pasir kasar untuk taburan
- Glasur moka:
- 1 putih telur
- 175 gram gula tepung
- 1/4 sendok teh moka pasta
Cara Pengolahan :
- Panaskan oven150 derajat Celsius.
- Kocok margarin, gula palem, dan tepung gula sampai 30 detik sampai rata.
- Tambahkan telur. Kocok rata.
- Tambahkan spekuk dan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata.
- Tambahkan kenari. Aduk sampai menyebar.
- Giling adonan dan cetak sesuai selera. Tabur gula kasar. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat Celsius sampai matang.
- Setelah dingin, hias dengan glasur.
- Glasur: Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan tepung gula sedikit demi sedikit sambil terus dikocok sampai rata. Masukkan moka pasta. Aduk rata.
- Masukkan glasur dalam kantong plastic segitiga. Coret-coret di atas kue yang sudah matang.
Untuk 385 gram