gemblong ubi isi cokelat
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 100 gram tepung ketan
- 100 gram ubi yang dikukus, dihaluskan dari 300 gram ubi merah
- 100 gram kelapa setengah tua, dikupas, diparut kasar
- 25 gram margarin
- 50 ml santan dari 100 gram kelapa parut, dihangatkan
- 1 sendok teh garam
- 100 gram meses, untuk isi
- Bahan besta:
- 150 gram gula pasir
- 100 ml air
- 1 sendok teh margarin
Cara Pengolahan :
- Aduk tepung ketan, kelapa, dan margarin. Tambahkan santan hangat. Uleni sampai rata.
- Tambahkan ubi dan garam. Aduk rata. Timbang masing-masing 30 gram. Isi dengan meises. Bentuk lonjong.
- Goreng gemblong ubi sampai matang. Sisihkan.
- Masak bahan besta sambil diaduk sampai berambut. Masukkan gemblong. Aduk hingga terbalut rata dan besta mengering.
Untuk 14 buah