SUP JAGUNG ASPARAGUS

By retno, Jumat, 13 Januari 2012 | 03:21 WIB
SUP JAGUNG ASPARAGUS (retno)

sup jagung asparagus

Durasi menit

Porsi

Ingredients

  1. Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
    • 1 ekor ayam kampung
    • 1 liter air
    • 3 siung bawang putih, dicincang halus
    • 1/2 buah bawang bombay, dicincang halus
    • 2 cm jahe, dimemarkan
    • 4 sendok makan mentega
    • 8 sendok makan tepung terigu
    • 2.200 ml kaldu
    • 1 kaleng jagung yang krim
    • 1 kaleng jagung manis yang utuh
    • 1 kaleng asparagus, ditiriskan, dipotong 2 cm
    • 2 jamur kering putih, rendam lalu potong-potong
    • 2 tangkai daun bawang, dihaluskan
    • 3 sendok teh garam
    • 3/4 sendok teh merica halus
    • 1 1/4 sendok teh bubuk pala
    • 3 blok kaldu ayam
    • 2 butir telur, dikocok lepas

Cara Pengolahan :

  1. Rebus ayam kampung di dalam air sampai matang. Pisahkan ayam dan kaldunya. Suwir ayamnya. Kaldunya ditambahkan air hingga jadi 2.200 ml.
  2. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe dalam mentega sampai harum. Masukkan tepung terigu. Aduk beberapa saat.
  3. Tuangkan kaldu. Biarkan mendidih.
  4. Masukkan jagung utuh, jagung krim, dan jamur. Aduk rata. Tambahkan garam, merica, bubuk pala, dan kaldu blok. Biarkan mendidih kembali.
  5. Masukkan ayam suwir, asparagus, dan daun bawang. Biarkan mendidih kembali. Tambahkan telur kocok melalui saringan. Aduk sampai menjadi benang-benang.

Untuk 10 porsi