lemper daging bumbu kelapa
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 600 gram beras ketan, direndam selama 1 jam
- 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 2 sendok teh garam
- 4 lembar daun pandan
- daun pisang untuk membungkus
- Bahan isi:
- 200 gram daging sapi giling
- 200 gram kelapa setengah tua, dikupas, diparut kasar lalu disangrai sampai cokelat, dihaluskan
- 200 ml air
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 6 cm kunyit
- 1/4 sendok teh jintan
- 1 sendok teh ketumbar
- 4 siung bawang putih
- 8 butir bawang merah
Cara Pengolahan :
- Buat isi: tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan daging sapi giling. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan air, gula dan garam. Aduk sampai daging lunak.
- Masukkan kelapa halus. Aduk sampai bumbu meresap. Angkat dan dinginkan.
- Kukus beras ketan 15 menit.
- Rebus santan, garam dan daun pandan sampai mendidih.
- Tambahkan beras ketan. Aduk rata. Kukus 20 menit sampai matang.
- Ambil 25 gram ketan kukus. Pipihkan. Tambahkan 7 gram isi. Bungkus daun.
- Semat dengan lidi.
Untuk 36 buah