kering soun campur
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 50 gram soun, dipotong-potong, digoreng sampai mekar
- 250 gram tempe, dipotong korek api, digoreng kering
- 50 gram teri medan, digoreng kering
- 2 buah cabai merah, diiris, buang bijinya
- 50 gram kelapa setengah tua, disangrai sampai kecokelatan, dihaluskan
- 3 lembar daun jeruk, disobek-sobek
- 1/2 sendok teh garam
- 50 gram gula pasir
- 3 sendok makan minyak untuk menumis
- Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 3 cm kunyit
- 1 sendok teh ketumbar
- 1 cm jahe
Cara Pengolahan :
- Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan cabai sampai matang. Tambahkan gula, aduk rata.
- Tuang 100 ml air. Aduk sampai berambut.
- Masaukkan soun, tempe, teri, kelapa, dan garam. Aduk rata sampai kering.
Untuk 8 porsi
tip: Aduk dengan 2 sendok kayu agar lebih mudah tercampur rata.