individual carrot cake with coconut glaze
Durasi menit
Porsi
Ingredients
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 250 ml minyak goreng
- 4 butir telur
- 3 sendok makan (70 gram) margarin, dilelehkan
- 175 gram gula pasir
- 280 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sendok teh baking powder
- 1/2 sendok teh soda kue
- 1/2 sendok teh kayumanis bubuk
- 1/4 sendok teh garam
- 75 gram kacang mede, dicincang
- 45 gram kelapa parut kering
- 300 gram wortel, diparut
- Bahan glaze:
- 80 ml santan, dipanaskan
- 110 gram mascarpone
- 2 sendok makan madu
- 1 buah (1/2 sendok teh) jeruk nipis, diambil kulitnya, diparut
- 3 sendok makan air jeruk sunkist
- 1 sendok teh jahe bubuk
Cara Pengolahan :
- Panaskan oven 190 derajat Celsius. Blender minyak goreng, telur, margarin, dan gula pasir hingga lembut. Sisihkan.
- Ayak tepung terigu, baking powder, dan soda kue. Masukkan kayumanis bubuk, dan garam. Aduk rata.
- Tambahkan campuran minyak goreng, kacang, kelapa, dan wortel. Aduk rata.
- Tuang ke loyang tulban 22 cm yang dioles margarin dan dialasi kertas roti. Oven 50 menit.
- Aduk santan, mascarpone, dan madu.
- Tambahkan kulit parut, air jeruk, dan jahe. Aduk rata.
- Siram ke atas kue. Potong-potong. Sajikan.
Untuk 16 potong